TANGERANG, JEJAKHUKUM.NET – Salam Sarane Bersatu DPC Maluku Satu Rasa (M1R) Kota dan Kabupaten Tangerang adakan Penggalangan Dana Peduli Korban Gempa Cianjur Jawa Barat yang di selenggarakan di jalan perintis depan Mall Tangcity sejak, Selasa siang 22 Nopember 2022.
Sekretaris DPC Maluku Satu Rasa (M1R) J. Karatem disela-sela kegiatan penggalangan dana tersebut mengatakan bahwa sikap kepedulian seluruh jajaran M1R yang mendorong dilaksanakannya kegiatan penggalangan dana yang nantinya akan disalurkan untuk para korban gempa Cianjur, Jawa Barat.
“Pada dasarnya, bahwa penggalangan dana yang kami adakan adalah salah satu bentuk kepedulian kami terhadap saudara-saudara kita yang tertimpa Bencana Gempa Bumi yang terjadi di Cianjur Jawa Barat. Rencanannya penggalangan dana yang kami selenggarakan pada Selasa siang ini di jalan perintis dan lampu merah perintis,” ujar J. Karatem di sela-sela kegiatan.
Dalam penuturannya, Karatem memaparkan bahwa kegiatan aksi penggalangan dana yang dilakukan akan langsung disalurkan kepada yang berhak.
“Dana yang terkumpul nantinya akan kami salurkan melalui DPC M1R Kabupaten Bogor dan langsung di berikan kepada pihak berwenang di Kabupaten Cianjur Jawa Barat,” ungkapnya.
“Bentuk bantuan yang kami berikan Kepada Korban Bencana Gempa Cianjur adalah berupa Pakaian layak pakai, makanan, minuman dan financial,” pungkasnya.
Tampak terlihat para pengurus DPC M1R Kota Tangerang yang hadir saat penggalangan dana, yaitu J. Karatem (Sekretaris), Mut Latupono (Pembina), Madiali Latupono (Penasihat), serta para anggota M1R.(*/dok-ist./hms-m1r/FAZZA)